Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Pidato Perpisahan Kelas 6 Yang Mengharukan


Pidato Perpisahan Kelas 6

Dan terakhir, untuk Orang Tua yang selalu kami cintai, terima kasih telah mencintai kami, terima kasih karena bersedia untuk menyelohkan kami sampai lulus di SDN Ngasem Kediri dan terima kasih atas pendidikan terbaik yang sudah diberikan kepada kami.

Demikian saya akhiri pidato perpisahan ini, Wassalum’alaikum Warrahmatuloh Wabarakatuh.



Contoh Pidato Perpisahan Kelas 6 Singkat

Pidato Perpisahan Kelas 6 Singkat

Assalamualaikum Warrahmattuloh Wabarakatuh

Yang terhormat kepala sekolah dan Bapak/Ibu guru.

Yang terhormat para orang tua siswa dan tamu undangan, dan adik-adik kelas dan teman-teman sekalian

Puji syukur mari kita panjatkan atas kehadirat Tuhan yang Maha Esa karena rahmatNya kita bisa berkumpul pada hari ini dalam rangka untuk melaksanakan acara perpisahan. Saya mewakili kelas 6 mengucapkan banyak rasa terima kasih kepada guru yang memberikan kesempatan terbaik kepada saya untuk berpidato.

Hadirin yang saya hormati, kami siswa kelas 6 merasa sangat lega karena kami sudah berhasil menempuh ujian dengan hasil yang cukup memuaskan.

Pada kesempatan terbaik ini kami ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak/Ibu guru atas bimbingannya selama 6 tahun ini. Kami memohon doa restu supaya kami bisa diterima disekolah favorit.

Kepala sekolah dan Bapak/Ibu guru yang saya hormati, kami mohon maaf atas semua kesalahan yang telah kami lakukan selama belajar di SD. Kami akan selalu mengenang jasa Bapak/Ibu guru.

Untuk adik-adik kelas yang saya cintai, saya berpesan supaya belajar lebih giat lagi, selalu disiplin, sehingga nantinya bisa meraih cita-cita setinggi langit.

Demikian saya akhiri pidato ini. Wassalamualikum Warahmatullahi Wabarakatuh.