Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Hukum Gas Ideal dalam Jumlah Molekul dan Persamaannya


Caraharian.com – Gas ideal menjadi bagian dari pembahasan konsep gas dengan perilaku dari tekanan, volume, dan suhu. Pada gas ideal sendiri memiliki molekul-molekul gas yang umumnya dianggap tidak saling tarik menarik. Bahkan, terdapat beberapa molekul yang tidak saling tolak menolak satu sama lain sehingga volumenya dapat diabagaikan terhadap volume wadah.

Pembahasan molekul pada gas ideal akan membahas mengenai interaksi antarmolekulnya yang berupa partikel gas. Adanya interaksi tersebut membuat gas ideal menjadi gas nyata. Dengan begitu, perilaku dari gas nyata sendiri dapat diketahui berdasarkan rentang tekanan dan suhu tertentu berdasarkan penghitungan-penghitungan dasarnya. Hal ini membuat pembahasan gas ideal dalam jumlah molekul harus didasari dari hukum-hukum gas, salah satunya hukum Avogadro.



Baca Juga: Rumus Pegas Hukum Hooke dan Contoh Soal

Baca Juga: Rumus Gas Ideal, Pembahasan dan Contoh Soal

Baca Juga: Contoh Soal Reaksi Hidrokarbon dan Pembahasan

Pada kesempatan kali ini kalian akan mempelajari mengenai hukum gas ideal dalam jumlah molekul. Berikut pembahasannya.

Hukum gas ideal dalam jumlah molekul

Hukum gas ideal yang membahas mengenai jumlah molekul akan berhubungan dengan hukum Avogadro. Hukum Avogadro mengatakan bahwa ketika volume, tekanan, dan suhu setiap gas sama maka setiap gas tersebut memiliki jumlah molekul yang sama.

Hipotesa atau dugaan Avogadro sesuai dengan kenyataan bahwa konstanta R sama untuk semua gas. Agar lebih lanjut mengetahui hipotesa Avogadro dapat diketahui pembuktiannya seperti berikut.

Pertama, jika kita menyelesaikan soal menggunakan persamaan hukum gas ideal (PV = nRT), kita akan menemukan bahwa ketika jumlah mol (n) sama, tekanan dan suhu juga sama, maka volume semua gas akan bernilai sama, apabila kita menggunakan konstanta gas universal (R = 8,315 J/mol.K). Pada STP, setiap gas yang memiliki jumlah mol (n) yang sama akan memiliki volume yang sama. Volume 1 mol gas pada STP = 22,4 liter. Volume 2 mol gas = 44,8 liter. Volume 3 mol gas = 67,2 liter. Dan seterusnya… ini berlaku untuk semua gas.

Kedua, jumlah molekul dalam 1 mol sama untuk semua gas. Jumlah molekul dalam 1 mol = jumlah molekul per mol = bilangan avogadro (NA). Jadi bilangan Avogadro bernilai sama untuk semua gas. Besarnya bilangan Avogadro diperoleh melalui pengukuran NA = 6,02 x 1023 molekul/mol.

Dalam memperoleh jumlah total molekul (N), kita bisa mengalikan jumlah molekul per mol (NA) dengan jumlah mol (n). kemudian, terdapat persamaan hukum gas ideal dalam bentuk jumlah molekul.