Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Sifat-Sifat Semua Bangun Datar Lengkap


Sifat-Sifat Bangun Datar – Ada cukup banyak hal yang bisa kita bahas dari materi bangun datar. Selain rumus luas atau keliling, kita juga bisa membahas sifat atau ciri-ciri dari bangun datar itu sendiri. Sebab seperti yang diketahui masing-masing bangun datar memiliki bentuk yang berbeda. Hal tersebut membuatnya memiliki sifat-sifat tertentu yang mungkin tidak dimiliki bangun datar lainnya.

Sekilas tentang Bangun Datar

Bangun datar adalah bangun dua dimensi yang mempunyai keliling dan luas, namun tidak mempunyai isi atau volume. Ada cukup banyak definisi dari bangun datar. Ada pula yang mengartikan bangun datar sebagai bangun dua dimensi atau sebuah bidang datar yang dibatasi \garis lurus atau garis lengkung.



Ada cukup banyak jenis bangun datar yang bisa kita pelajari. Antara lain persegi, persegi panjang, segitiga, lingkaran, dan lain sebagainya. Pada kesempatan ini kita bahas mengenai sifat-sifat bangun datar tersebut. Langsung saja berikut pembahasan selengkapnya.

Baca juga: Rumus Luas Dan Keliling Bangun Datar

Sifat-sifat Bangun Datar

Sifat-sifat Persegi

Kalian tentu sudah tidak asing dengan bangun datar yang satu ini. Persegi merupakan sebuah bangun datar yang mempunyai empat titik dan sisi, dimana sisi-sisi tersebut sama panjang. Sifat bangun datar persegi adalah sebagai berikut:

  1. Memiliki empat sudut siku-siku
  2. Mempunyai empat sisi yang sama panjang
  3. Memiliki dua diagonal yang sama panjang
  4. Mempunyai simetri lipat yang berjumlah empat
  5. Memiliki empat simetri putar

Sifat-sifat Persegi Panjang

Persegi panjang merupakan sebuah bangun datar segi empat sama seperti persegi. Yang membedakan keduanya terletak pada sisinya. Persegi panjang mempunyai dua pasang sisi sejajar yang sama panjang. Artinya dua sisi bisa lebih panjang dari dua sisi lainnya. Berikut adalah sifat dari persegi panjang:

  1. Memiliki dua pasang sisi yang panjangnya sama
  2. Mempunyai empat sudut siku-siku
  3. Memiliki dua diagonal yang sama panjang dan saling berpotongan
  4. Memiliki dua simetri putar
  5. Mempunyai simetri putar tingkat dua

Sifat-sifat Belah Ketupat