Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Contoh Soal Limit Aljabar: Nilai Limit X


Contoh Soal Limit Aljabar: Nilai Limit X – Limit dapat dimaknai sebagai batas. Umumnya, limit yang berhubungan dengan batas ini dimaknai untuk boleh mendekati, tetapi tidak boleh mencapai batas yang dimaksud. Limit pada suatu fungsi menunjukkan kecenderungan nilai pada fungsi yang menunjukkan batas tertentu yang dapat didekati.

Dalam aplikasi limit dapat diterapkan pada konsep aljabar dan dapat disederhanakan menggunakan metode substitusi. Pada dasarnya, limit fungsi adalah perilaku dari suatu fungsi yang mendekati suatu nilai tertentu. Jika suatu fungsi memetakan hasil f(x) untuk setiap nilai x menjadikan fungsi tersebut memiliki limit dimana x mendekati suatu nilai untuk f(x).



Baca juga: Materi Limit Fungsi Trigonometri

Baca juga: Rumus Integral Trigonometri dan Contoh Soal

Rumus limit fungsi umumnya memiliki beragam jenis rumus yang dapat diterapkan dalam perhitungannya. Kali ini kalian akan mempelajari mengenai cara penentuan nilai limit x pada limit aljabar. Berikut pembahasannya.

Nilai Limit Fungsi Aljabar

Konsep aplikasi limit pada aljabar dapat menggunakan strategi substitusi contohnya sebagai berikut.

  1. lim x→1 (x²+2x-3) / (2x-3)
  2. lim x→-1 (2x²-x-3) / (x²-3)
  3. lim x→2 (x³-2x²) / (x²-4)
  4. lim x→2 (x^4-4x²) / (x²+x-6)

Pada beberapa aplikasi di atas dapt kita ketahui bahwa penggunaan substitusi dapat dilakukan pada soal yang sederhana atau dapat dikatakan lim f (x) dengan x -> c = L. Fungsi limit dapat dinyatakan dengan selisih antara f(x) dan L dapat dibuat sekecil mungkin dengan mensyaratkan bahwa x cukup dekat tetapi tidak sama dengan c.