Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Contoh Soal Teori Kinetik Gas Materi Fisika Kelas 11 SMA


Contoh Soal Teori Kinetik Gas – Teori kinetik menjadi bagian dari pembahasan gas. Gas yang dibahas pada teori kinetik merupakan gas ideal yang memiliki keterkaitan dengan ukuran, interaksi antarpartikel, hingga geraknya. Dengan begitu, beberapa hukum-hukum yang ada mengenai gas ideal memiliki beberapa pengertian dasar. Energi kinetik pada gas ini menjadi energi dalam yang dimiliki gas ideal.

Teori kinetik dapat menjadi teori yang membahas mengenai kecepatan dan energi yang dihasilkan pada sebuah gas ideal. Dengan begitu, beberapa hukum-hukum dasar dari gas ideal dapat diterapkan dalam pemahaman teori kinetik. Tentunya, tampilan beberapa rumusnya akan menjadi dasar yang digunakan setiap penghitungan gas ideal.



Baca Juga: Rumus Gas Ideal, Pembahasan dan Contoh Soal

Baca Juga: Konversi Satuan Suhu Dan Perhitungannya

Baca Juga: Rumus Viskositas Kinematis Air dan Contoh Soal

Pada kesempatan kali ini kalian akan mempelajari mengenai teori kinetik pada gas. Berikut pembahasannya.

Apa itu Gas Ideal

Gas ideal merupakan kumpulan partikel gas yang tidak saling berhubungan atau berinteraksi antar satu dengan yang lainnya. Artinya adalah, jarak antar partikel pada gas ideal sangat berjauhan dan bergerak sendiri-sendiri secara acak. Contoh gas ideal dalam kehidupan sehari hari yaitu kejadian ban kempes, ban bisa mengalami kempes karena udara di dalamnya mengalami penyusutan. Penyusutan itu biasanya dipengaruhi oleh suhu. Saat suhu di dalam ban naik, tekanannya juga akan naik. Karena peningkatan tekanan tersebut, volume udara di dalam ban akan semakin berkurang. Tak heran jika ban akhirnya menyusut atau kempes.

Konsep teori kinetik gas

Teori kinetik merupakan teori yang dipaparkan berdasarkan asumsi dari beberapa ilmuwan, yaitu Count Rumford (1753-1814), James Joule (1818-1889), dan James Clerk Maxwell (1831-1875). Teori ini menjelaskan sifat-sifat zat berdasarkan gerak acak terus-menerus dari molekul-molekulnya. Misalnya, tekanan gas akan berkaitan dengan tumbukan yang tak henti-hentinya dari molekul-molekul gas terhadap dinding-dinding wadahnya.

Gas dalam pembahasan teori kinetik merupakan gas ideal. Gas ini secara tepat memenuhi hukum-hukum gas. Dalam keadaan nyata, tidak ada gas yang termasuk gas ideal. Namun, gas-gas nyata pada tekanan rendah dan suhunya tidak dekat dengan titik cair gas cukup akurat memenuhi hukum-hukum gas ideal.

Baca Juga: Pembahasan Materi Teori Kinetik Gas Fisika Kelas 11 SMA

Baca Juga: Sifat dan Konsep Mol pada Gas Ideal Fisika Lengkap dengan Penjelasannya

Baca Juga: Contoh Soal Reaksi Kimia Kelas 10 SMA dan Pembahasannya

Contoh soal teori kinetik gas

1. Suatu gas ideal mempunyai energi dalam 1,01 x 1028 joule. Jumlah mol gas tersebut bila besarnya energi kinetiknya 5 kJ adalah … mol

Pembahasan:

U = 1,01 x 1028 J; Ek = 5 Kj = 5 x 103 J; No = 6,02 x 1023;

U = NEk

1,01 x 1028 = N (5 x 103)

N = 1,01 x 1028 / (5 x 103)