Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Merubah Huruf Kecil Menjadi Besar Di Excel


Kenapa untuk mengubah huruf kita harus menggunakan fungsi? Sebab pada Microsoft Excel tidak terdapat tool khusus untuk mengubah huruf secara cepat. Berbeda dengan Microsoft Word yang sudah dilengkapi dengan tool Change Case yang akan mempermudah kita mengubah huruf dari suatu teks menjadi besar ataupun kecil.

Berikut akan kami jelaskan satu per satu sehingga Anda bisa mempraktekkannya sendiri dengan menggunakan Microsoft Excel yang terinstal pada perangkat Anda.



Menggunakan Fungsi UPPER

Pertama kita bahas bagaimana mengubah teks menjadi huruf besar semua. Kita gunakan fungsi UPPER dengan susunan rumus atau sintaks yang mirip dengan fungsi LOWER. Silakan simak sintaks berikut:

  1. =UPPER(“TEKS”)
  2. =UPPER(SEL)

Sama seperti sintaks LOWER, pada sintaks UPPER ada dua macam yang bisa kita gunakan. Yakni dengan argumen teks atau dengan referensi sel. Jika ingin menggunakan argumen teks atau memasukkan teks pada rumus maka kita perlu menambahkan tanda petik di awal dan di akhir kalimat. Lalu teks tersebut diapit dengan tanda kurung. Agar lebih jelas silakan simak tutorial di bawah ini:

  • Buka Microsoft Excel dan buat dokumen baru atau silakan buka dokumen yang berisi data-data yang ingin Anda ubah hurufnya.
  • Klik sel yang ada di samping teks atau sel mana saja terserah Anda.
  • Tuliskan rumus di atas. Misalnya pada contoh ini kami ingin menggunakan referensi sel, maka ketik =UPPER(A2). Kemudian tekan tombol Enter.

  • Jika ingin mengubah teks-teks lainnya dengan mudah, Anda tinggal klik dan tahan titik pada sel yang berisi rumus lalu geser ke bawah.

  • Kita juga bisa memasukkan teks yang ingin diubah langsung ke dalam rumus. Misalnya seperti gambar berikut.

Baca juga: Cara Menghitung Jumlah Huruf Di Excel

Menggunakan Rumus PROPER

Setelah memahami cara menggunakan rumus UPPER, kini kita bahas cara menggunakan rumus atau fungsi PROPER. Sebenarnya caranya sama saja, hanya nama fungsinya saja yang berbeda. Seperti yang sudah kami jelaskan, fungsi ini akan mengubah setiap huruf di awal kata menjadi kapital.