Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Menulis Kwitansi Pembayaran Yang Benar


Contoh kwitansi Kosong

Contoh kwitansi Kosong



Berikut ini adalah ciri-ciri kwitansi pembayaran yang perlu Anda ketahui (silahkan Anda perhatikan kwitansi kosong).

  • Pada umumnya kwitansi pembayaran dibagi menjadi dua bagian, yakni disebelah kiri biasa disebut dengan sub kwitansi, untuk bagian ini nantinya akan diberikan kepada pihak penerima uang sementara untuk di bagian sebelah kanan kwitansi diberikan kepada pihak pemberi uang.
  • Untuk kwitansi rangkap, pada bagian depan atau asli akan diberikan kepada pihak pemberi uang sedangkan di bagian bawah diberikan kepada pihak penerima uang yang nantinya akan digunakan sebagai arsip keuangan.
  • Informasi yang ada didalam kwitansi pembayaran adalah nama pihak pemberi uang, jumlah uang yang diberikan, tujuan pembayaran, tempat dan tanggal pemberian uang serta tanda tangan dan nama pihak penerima uang.

Tata Cara Penulisan Kwitansi Pembayaran

Cara mengisi kwitansi pembelian

Cara mengisi kwitansi pembelian

 

Setelah memahami pengertian, fungsi dan ciri-ciri sebuah kwitansi pembayaran, selanjutnya kami web caraharian akan membahas bagaimana cara menulis sebuah kwitansi yang benar:

  1. Menyiapkan Blangko Kwitansi

Cara Pengisian Kwitansi Pembayaran © Tata Cara Menulis Kwitansi Pembayaran

Cara pertama yang dilakukan sebelum menulis kwitansi adalah menyiapkan blangko kwitansi. Apabila Anda ingin membuat 2 lembar kwitansi maka Anda harus menambahkan karbon. Dengan demikian nantinya Anda hanya akan menulis kwitansi pembayaran satu kali tetapi bisa menghasilkan dua lembar kwitansi.

Kwitansi berkarbon ini biasanya dicetak dengan menggunakan format yang berbeda meskipun mempunyai fungsi yang sama, yakni sebagai bukti penerima uang.

  1. Menggunakan Bolpoin Hitam

Cara Pengisian Kwitansi Pembayaran

Penulisan kwitansi pembayaran harus menggunakan bolpoin hitam. Seperti pada contoh kwitansi pembayaran mobil yang kami berikan diatas yang menggunakan bolpoin berwarna hitam. Hal ini karena warna hitam nantinya akan digunakan sebagai pertanda atas keaslian kwitansi tersebut.

  1. Menggunakan Stempel Perusahaan

Cara Pengisian Kwitansi Pembayaran

Cara ketiga dalam menulis kwitansi pembayaran adalah dengan memberikan stempel perusahaan. Silahkan Anda lihat pada contoh gambar diatas, ada sebuah stempel perusahaan yang  berada diatas nama dan juga tanda tangan pihak yang menerima uang.

Stempel perusahaan ini memiliki peran penting untuk memperkuat keaslian sebuah kwitansi pembayaran secara hukum. Selain itu, stempel perusahaan juga berguna sebagai pernyataan bahwa kwitansi pembayaran tersebut di keluarkan langsung oleh perusahaan terkait.

  1. Mencantumkan Informasi Secara Lengkap dalam Kwitansi Pembayaran

Cara Pengisian Kwitansi Pembayaran

Cara selanjutnya dalam menulis sebuah kwitansi pembayaran yang benar adalah dengan memperhatikan informasi yang ditulis dalam kwitansi tersebut. Berikut ini adalah informasi kwitansi pembayaran yang harus ditulis secara lengkap:

  • Data Penjualan Secara Lengkap
  • Data Pembeli Harus Lengkap
  • Tempat dan Tanggal Transaksi
  • Data Produk Harus Lengkap
  • Jumlah Uang yang Diserahkan
  • Cara Pembayaran
  • Tanda Tangan dari Pihak Pembeli dan Penjual
  1. Mengetahui Tujuan dan Alasan Dibuatnya Kwitansi

Cara terakhir dalam penulisan kwitansi pembayaran adalah dengan mengetahui secara jelas apakah tujuan kwitansi tersebut dibuat, apakah untuk melakukan pembayaran barang yang sudah dibeli atau justru untuk pembayaran uang muka.

Baca juga: Cara Menghitung PPH 21

Contoh Kwitansi Pembayaran

Supaya Anda mengetahui bagaimana cara menulis kwitansi pembayaran yang benar, silahkan nda perhatikan beberapa contoh kwitansi pembayaran berikut ini.

Contoh Kwitansi Pembelian Kosong

Sebelum menulis sebuah kwitansi pembayaran, Anda harus menyiapkan terlebih dahulu kwitansi pembelian kosong seperti gambar berikut ini.