Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Menggabungkan Partisi Hardisk


Menggabungkan Partisi Harddisk – Sebuah PC atau laptop terdiri dari banyak sekali komponen. Masing-masing komponen atau hardware ini mempunyai fungsi tertentu yang menunjang kinerja komputer. Salah satu di antaranya adalah hardisk.

Anda pasti sudah familiar dengan hardware yang satu ini. Hardisk pada dasarnya digunakan sebagai media penyimpanan pada PC atau laptop. Seluruh file sistem dan juga file pengguna akan tersimpan di sana. Hardisk dengan kapasitas yang besar akan memungkinkan kita untuk menyimpan banyak sekali dokumen atau file.



Biasanya untuk membedakan file sistem dan dokumen pengguna sebuah hardisk akan dipartisi menjadi dua atau lebih bagian. Tujuannya agar saat sistem mengalami masalah kita bisa menginstal ulang sistem operasi tanpa mempengaruhi data yang kita simpan pada komputer tersebut.

Baca juga: Cara Memperbaiki Hardisk Bad Sector

Jika Anda memiliki dua partisi dan merasa ingin membuat partisi baru, maka Anda bisa membaginya lagi menjadi tiga bagian atau lebih. Lalu bagaimana jika ingin menggabungkannya kembali?