Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Membuka Word Yang Terkunci


membuka pasword word

membuka pasword word

Baca juga: Cara Membuka Password Excel

Lantas bagaimana jika kita tidak sengaja lupa kata sandi untuk membuka dokumen Word yang terkunci? Atau bagaimana jika ingin melakukan perubahan maupun mengutip kata-kata yang ada dalam dokumen tersebut?



Ada trik sederhana yang bisa Anda coba untuk membuka Word yang terkunci sehingga Anda bisa menyalin kata-kata yang ada pada dokumen tersebut. Berikut kami jelaskan satu per satu.

Membuka Dokumen Word dengan Wordpad

Cara pertama adalah membuka dokumen Word yang terkunci dengan aplikasi Wordpad. Software ini tidak perlu diinstal terlebih dahulu karena sudah menjadi aplikasi bawaan Windows. Fungsi Wordpad mirip dengan Microsoft Word, namun dengan fitur yang sangat terbatas.

Kabar baiknya aplikasi ini bisa kita pakai untuk membuka dokumen Word yang diproteksi. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda ikuti:

  • Buka dokumen yang dikunci.
  • Setelah dokumen tersebut terbuka pada software Word, klik tab File, pilih Save As dan klik Browse atau bisa dengan pilih salah satu folder yang ada di bagian This PC.
  • Silakan tentukan lokasi penyimpanan dokumen.

  • Saat kotak dialog Save As muncul, jangan lupa untuk mengubah ekstensi dokumen menjadi .rtf (Rich Text Format). Jika sudah mengubah ekstensi dan menentukan lokasi penyimpanan klik tombol Save.
  • Buka drive atau folder tempat Anda menyimpan dokumen tadi. Setelah itu klik kanan pada dokumen yang baru saja Anda ubah ekstensinya dan pilih menu Open with. Pada kotak dialog How do you want to open this file? pilih aplikasi Wordpad. Jika tidak ada klik More apps.

  • Setelah dokumen terbuka klik menu Save di sisi pojok kiri atas atau dengan menekan tombol Ctrl + S.
  • Buka kembali dokumen tersebut dengan Microsoft Word dengan cara yang sama seperti langkah di atas.
  • Setelah itu Anda sudah bisa melakukan perubahan pada dokumen yang sebelumnya terkunci.

Selain cara di atas Anda juga bisa langsung membuka file Word yang terkunci dengan aplikasi Wordpad. Setelah itu Anda bisa langsung mengedit ataupun mengkopi tulisan yang ada pada dokumen tersebut. Anda bisa menyimpannya sebagai dokumen baru dengan ekstensi .rtf atau mengkopi seluruh tulisan ke dokumen baru di Microsoft Word.