Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Mudah Membuat Poster Di Photoshop


Cara Mudah Membuat Poster Di Photoshop

Cara membuat lingkaran pada desain poster yang sedang dibuat ini hampir sama dengan cara membuat persegi panjang, yaitu:

  • Klik kanan pada rectangle tool kemudian pilih ellipse tool.
  • Klik tahan dan geser langsung di lokasi yang Anda inginkan.
  • Jika sudah tinggal Anda sesuaikan ukuran dan juga warna yang sesuai dengan keinginan.
  • Anda bisa menempatkan lingkaran tersebut tepat di bagian tengah kotak persegi panjang.
  • Tinggal atur masalah warna dan posisinya.
  1. Masukkan Gambar Ilustrasicara membuat poster dengan photoshop

Jika background sudah selesai dibuat maka Anda tinggal masukkan ilustrasi gambar yang sudah disiapkan sebelumnya.  Caranya adalah sebagai berikut ini:



  • Silahkan Anda klik file lalu pilih open.
  • Lalu tinggal Anda pilih gambar yang ingin dimasukkan ke poster.
  • Klik open.
  • Tinggal Anda sesuaikan gambar dengan poster yang dibuat.
  1. Masukkan Tulisan
    cara membuat poster dengan photoshop.png

Setelah desain poster sudah selesai dibuat, Anda bisa langsung memasukkan tulisan pada desain tersebut dengan cara sebagai berikut:

  • Silahkan Anda klik menu type tool dengan simbol huruf T.
  • Klik jenis tulisan yang ingin dibuat. Sebagai contoh kami pilih horizontal type tool.
  • Selanjutnya klik pada lembar kerja poster kemudian masukkan tulisannya.
  • Atur tulisannya sesuai keinginan Anda.
  1. Simpan Poster

Apabila Anda sudah merasa puas dengan desain poster yang dibuat maka langkah terakhir tinggal disimpan. Adapun cara menyimpannya adalah sebagai berikut:

  • Silahkan Anda klik file kemudian pilih Save As.
  • Kemudian tentukan halaman atau tempat untuk menyimpannya.
  • Terakhir tinggal Anda klik Save.