Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Membuat Peta Konsep Menarik Di Word


peta konsep

Membuat Peta Konsep Di Word – Anda pernah mendengar istilah peta konsep? Peta konsep adalah sebuah bagan skematis atau ilustrasi grafis yang digunakan untuk mewakili hubungan yang bermakna antara satu konsep dengan konsep lainnya. Dengan begitu bagan ini menjelaskan suatu pengertian konseptual seseorang dalam suatu rangkaian pernyataan.

Atau juga bisa diartikan bahwa peta konsep merupakan sebuah cara yang dimanfaatkan untuk menyajikan informasi dalam bentuk konsep-konsep yang saling terhubung dalam suatu rangkaian. Peta konsep ini dikembangkan oleh Novak dan tim di tahun 1972.



peta konsep

Peta konsep memakai pengingat visual sensorik dalam suatu pola dari ide-ide yang berhubungan untuk belajar, mengorganisasikan dan juga merencanakan. Peta konsep ini bisa membangkitkan ide-ide orisinal dan memicu ingatan dengan lebih mudah dibandingkan pencatatan secara tradisional. Peta konsep biasanya digunakan sebagai metode utama pada bidang-bidang tertentu, seperti bidang pendidikan, bisnis dan bidang lain sejenis.

Lalu bagaimana cara membuat peta konsep ini?

Untuk membuat peta konsep atau mind mapping kita bisa menggunakan software Microsoft Word yang biasanya sudah terinstal pada PC. Berikut langkah-langkah membuat peta konsep yang bisa Anda praktikkan.

Baca juga: Cara Membuat Struktur Organisasi

Membuat Peta Konsep di Word dengan SmartArt

Seperti yang sudah disinggung di atas, peta konsep adalah gabungan dari beberapa ide yang biasanya dibuat dari grafis hirarki sehingga dapat membantu proses pemahaman. Untuk membuat peta konsep di Word kita bisa memanfaatkan SmartArt pada software tersebut. Lalu menambahkan sub topik yang saling terhubung secara spesifik.