Jika Tautan Rusak atau Halaman Error,

Hubungi Halaman "Kontak Admin"

×

Cara Membuat Password Di Excel Dengan Mudah


Cara Mengunci Excel Dengan Password – Microsoft Excel menjadi salah satu software pengolah angka yang paling populer di seluruh penjuru dunia. Tak mengherankan memang, software yang satu ini menawarkan banyak sekali kemampuan yang berhubungan dengan spreadsheet.

Sehingga kita bisa menyusun laporan atau membuat daftar dengan mudah dan cepat. Sama seperti dokumen lain, Microsoft Excel memungkinkan setiap pengguna untuk melakukan perubahan pada file Excel. Baik mengganti angka, mengatur kolom dan baris, mengkopi tulisan dan lain sebagainya.



Hal ini cukup meresahkan jika Anda membuat data yang bersifat rahasia atau hanya boleh dilihat saja oleh orang-orang tertentu. Maka dari itu Microsoft menyertakan fitur keamanan pada Excel. Kita bisa memanfaatkan sistem perlindungan file yang ditawarkan oleh Microsoft Excel berupa password.

Sehingga saat pengguna ingin melihat atau melakukan perubahan mereka harus memasukkan kata sandi terlebih dahulu. Ada tiga macam proteksi yang dimiliki Microsoft Excel. Antara lain proteksi file, workbook dan worksheet Excel. Di samping itu juga ada proteksi khusus untuk kode macro VBA. Mari kita bahas satu per satu.

Baca juga: Cara Membuka Password Excel

Membuat Password pada File Excel

Untuk tingkatan file, Anda bisa memberikan proteksi dengan beberapa cara. Yakni melakukan enkripsi file dengan password, mark as final, restrict access dan add a digital signature. Akan tetapi pada tutorial ini kita bahas opsi enkripsi file dengan password.